Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2016

DWP Jakut Santuni 200 Warga Kurang Mampu

Sebagai wujud kepedulian sekaligus membantu meringankan beban ekonomi warga kurang mampu, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara memberikan santunan berupa uang dan paket Lebaran pada 200 anak yatim piatu, lansia dan kaum dhuafa.

RPTRA Tanjung Elang Berseri Diresmikan Usai Lebaran

Pembangunan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Tanjung Elang Berseri, Pulau Pramuka Kelurahan Pulau Panggang Kepulauan Seribu Utara memasuki tahap akhir. Ditargetkan usah lebaran RPTRA tersebut bisa diresmikan.

Breakwater Ampuh Halau Gelombang Pasang

Meski belum rampung, pembangunan pemecah ombak atau  breakwater  di sisi timur Pulau Pramuka mampu melindungi pulau dan RPTRA Tanjung Elang Berseri dari gelombang ombak saat gelombang pasang beberapa waktu lalu.

Warga Rasakan Manfaat PTSP Kelurahan

Warga DKI Jakarta kini mulai merasakan kemudahan yang diberikan dalam pengurusan izin di Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

BPKAD Optimis Pencatatan Aset Rampung Tahun 2016

Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) optimis pencatatan aset melalui e-Aset bisa rampung pada akhir tahun 2016.

910 Petugas Lintas Jaya Disiagakan di 12 Terminal DKI

Sebanyak 910 petugas gabungan Lintas Jaya akan disiagakan di 12 terminal DKI Jakarta. Petugas akan melakukan pengawalan arus mudik Lebaran yang diprediksi akan mulai ramai sejak Sabtu (1/7) mendatang.

500 Personel Tiga Pilar Siaga Keamanan Lebaran di Jakut

Sekitar 500 lebih personel gabungan terdiri dari Satpol PP, Polri dan TNI disiapkan jajaran tiga pilar dalam pengamanan Lebaran di Jakarta Utara. "Kesiapan ratusan personil tersebut kami lakukan dalam rangka memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat saat Idul Fitri sampai pasc a Idul Fitri" Ratusan personel ini akan disebar enam wilayah kecamatan pada titik-titik lokasi demi mengantisipasi kemacetan dan kriminalitas.

28.347 Kilogram Daging Subsidi Dibeli Pemegang KJP di Jaksel

Dalam pelaksanaan pasar daging murah, sebanyak 28.347 kilogram daging subsidi didistribusikan untuk 55.579 pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) di wilayah Jakarta Selatan.

Terminal dan Pelabuhan Tanjung Priok Siap untuk Arus Mudik

Wali Kota Jakarta Utara, Wahyu Haryadi melakukan peninjauan kesiapan Terminal dan Pelabuhan Tanjung Priok dalam menghadapi arus mudik lebaran 2016 ini. Seluruh fasilitas dan juga prosedur keamanan telah dijalankan di kedua lokasi tersebut.

Operasi Binduk Digelar H+15 Lebaran

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta akan melakukan operasi Bina Kependudukan (Binduk) H+15 Lebaran. Sebab perpindahan penduduk ke Jakarta diprediksi akan cukup tinggi pasca lebaran.

Pulau Seribu Kekurangan ATM Bank DKI

Semakin banyaknya transaksi non tunai di Kepulauan Seribu menuntut Bank DKI untuk lebih memberikan pelayanan lebih baik warga pulau.

DKI Siap Bantu Operasi Ramadniya 2016

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengapresiasi Polri yang telah menggelar Operasi Ramadniya 2016 dalam rangka pengamanan kegiatan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

158.000 Personel Dikerahkan Dalam Operasi Ramadniya

Dalam rangka mengamankan Hari Raya Idul Fitri 2016, Kepolisian Republik Indonesia mengerahkan 158.000 anggotanya dalam Operasi Ramadniya. Khusus untuk pengamanan di Ibukota disiapkan 6.984 personel.

1.200 Petugas Gabungan Amankan Titik Rawan di Jaktim

Sebanyak 1.200 petugas gabungan akan melakukan pengamanan di wilayah Jakarta Timur saat masa lebaran Idul Fitri 1437 Hijriah. Terdapat empat titik utama yang menjadi fokus pengamanan.

Harga Daging Segar di Pasar Kramat Jati Mulai Turun

Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman mengapreasi langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang berhasil mendistribusikan daging impor hingga ke lapak pedagang. Ini membuat tren harga daging segar mulai turun.

Jakarta Diprediksi Hujan Seharian

Kondisi cuaca di sejumlah wilayah DKI Jakarta diprediksi akan hujan sepanjang hari ini. Hanya untuk kawasan Pulau Seribu saja diprediksi akan cerah berawan.

Operasi Binduk akan Diintensifkan Pasca Lebaran

Sumber: beritajakarta.com Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan akan mengintensifkan operasi bina kependudukan (Binduk) usai hari raya nanti. Operasi dimaksud untuk mengendalikan pendatang dan tertib administrasi kependudukan seusai aturan.

44 Hektare Lahan di Jaktim Kembali Diambil Alih DKI

Sumber: beritajakarta.com 44 hektare lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang sempat dikuasai warga, berhasil diambil alih kembali dan telah dipasangi plang.

Djarot Harap Musim Mudik Tahun Ini Zero Accident

Sumber: beritajakarta.com Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat berharap, musim mudik Lebaran tahun ini tak ada satu pun kasus kecelakaan yang dialami pemudik atau  zero accident .

Bus Sekolah Uji Coba Tiga Rute Baru ke Rusun

Sumber: beritajakarta.com Unit Pelayanan Angkutan Sekolah (Upas) Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, menguji coba tiga trayek baru ke dua rumah susun. Rencananya, usai lebaran nanti rute-rute baru ke Rusun Muara Baru dan Rusun Kapuk Muara akan dipatenkan.

Harga Cabai Kembali Naik

Sumber: beritajakarta.com Sepekan jelang Lebaran Idul Fitri, harga  cabai di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur kembali naik. Pemicunya karena pasokan yang masuk mulai berkurang. Ini disebabkan para petani mulai mengurangi memetik cabainya di sawah. Kendati demikian stok cabai dipastikan aman hingga Lebaran.

100 Sepeda Motor di Jl Simprug Raya Digembosi

Sumber: beritajakarta.com 100 sepeda motor di Jalan Simprug Raya, Grogol Selatan, Kebayoran, Lama Jakarta Selatan, digembosi. Ratusan kendaraan tersebut ditindak karena parkir liar dan menutup saluran.

Pengamanan Jalur Mudik Kalimalang Ditingkatkan

Sumber: beritajakarta.com Polda Metro Jaya akan meningkatkan pengamanan jalur mudik di Jalan Inspeksi Kalimalang. Pengamanan dilakukan mulai dari Jakarta Timur hingga Bekasi, sejak H-7 hingga H+7 lebaran.

Polisi Diminta Tindak Tegas Kendaraan Melanggar saat Malam Takbiran

Sumber: beritajakarta.com Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi meminta kepolisian dan Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta menindak tegas kendaraan yang membahayakan saat konvoi malam takbiran. Termasuk warga yang naik di atas mobil agar langsung dilakukan penghalauan. ‎

PHL, PPSU & TA Pemprov DKI Wajib Dapat BPJS

Sumber: beritajakarta.com Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menegaskan, semua Pekerja Harian Lepas (PHL), petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), serta Tenaga Ahli (TA) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta harus terdaftar dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Jakut Sosialisasikan Perda RTRW dan RDTR-PZ

Sumber: beritajakarta.com Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara mulai mensosialisasikan peninjauan kembali Perda Nomor  1 Tahun  2012, tentang  penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) DKI Jakarta 2030 dan Perda No 1 Tahun 2014, tentang Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) dan Peraturan Zonasi (PZ) pada, stakeholder, pengusaha, tokoh masyarakat dan LMK. Kesempatan tersebut juga untuk menyerap aspirasi dan persoalan lapangan yang dihadapi.

Basuki Minta Perusahaan Daftarkan Karyawannya ke BPJS

Sumber: beritajakarta.com Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta semua perusahaan yang ada di Ibukota harus mendaftarkan karyawannya ke Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Stasiun Senen Dipadati Pemudik

Sumber: beritajakarta.com Memasuki H-7 Lebaran atau Rabu (29/6), para calon pemudik mulai memadati Stasiun Senen, Jakarta Pusat. Peningkatan penumpang di Stasiun Senen sudah terjadi sejak H-11 atau Sabtu (25/6).

Warga Keluhkan Pungli Biaya Pembuatan AJB

Sumber: beritajakarta.com Warga Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur dikeluhkan dengan tingginya biaya mengurus surat pengantar pembuatan Akta Jual Beli (AJB) rumah. Warga dimintai uang hingga Rp 6 juta. Alasannya, uang itu untuk biaya saksi dan koordinasi dengan lurah setempat serta biaya notaris.

PKL di Jl Darmawangsa dan Jl Kramat Pela Dapat SP 3

Sumber: beritajakarta.com Pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di Jl Darmawangsa I, RT 08/01 dan Jl Kramat Pela III, RT 06/04 diberikan surat peringatan ketiga (SP 3).

Lapak PKL dan Pos di Jl Simprug Golf Ditertibkan

Sumber: beritajakarta.com Sekitar delapan lapak PKL di Jalan Simprug Golf I, Kelurahan Grogol Selatan, Kebayoran Lama, ditertibkan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat, Rabu (29/6).

10 Becak Ditertibkan di Pejagalan

Sumber: beritajakarta.com Sebanyak 10 becak yang beroperasi di Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara kembali ditertibkan petugas Satpol PP.

Patroli Laut Ditingkatkan Jelang Lebaran

Sumber: beritajakarta.com Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo meminta agar kepolisian meningkatkan patroli laut dan penambahan personel di perbatasan terutama di Pulau Sebira, Kepulauan Seribu Utara.

Pengendara di Bundaran HI Dibagikan Takjil

Asosiasi Pengusaha Hiburan Jakarta (ASPHIJA) bersama mahasiswa dan pemuda membagikan takjil secara gratis bagi pengendara yang melintas di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI) dan Perempatan Harmoni, Jakarta Pusat.

5 Sopir Bus di Kalideres Dilarang Berkendara

Sejak H-12 hingga H-9 menjelang Idul Fitri 1437, ratusan sopir Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal bus Kalideres, Jakarta Barat wajib menjalani tes kesehatan.

Beroperasi di Bulan Ramadan, Tiga Panti Pijat Disegel

Lantaran beroperasi di bulan puasa, sebanyak tiga panti pijat di Jakarta Timur disegel, Selasa (28/6). Belakangan diketahui, ketiga panti pijat tersebut tidak memiliki izin. Jika dalam satu bulan tidak mengurus perizinan di PTSP maka ketiganya akan ditutup permanen.

120 Odong-Odong di Muara Angke Terancam Dikandangkan

Sebanyak 120 pemilik odong-odong yang beroperasi di kawasan Pelelangan Ikan Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara diberikan sosialisasi tata tertib dan aturan pengoperasian odong-odong.

Pemkot Jaksel Relokasi Masjid Darul Jannah

Masjid Darul Jannah yang berada di lantai 3 gedung Wali Kota Jakarta Selatan akan direlokasi ke sisi timur gedung. Relokasi masjid dilakukan agar keberadaanya bisa lebih diketahui masyarakat.

Warga Pulau Seribu akan Diberikan 900 Paket Sembako

900 paket sembako akan didistribusikan kepada warga Kepulauan Seribu, pada Jumat (1/7) mendatang. Bantuan sembako itu diberikan khusus kepada warga kurang mampu dari Presiden RI Joko Widodo.

Pulau Seribu Siapkan Pengamanan Libur Lebaran

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu akan menggelar rapat koordinasi bersama Komunitas Intelijen Daerah (Kominda) terkait pengamanan libur Lebaran, Rabu (29/6) besok.

40 Awak Bus di Terminal Tanjung Priok Jalani Tes Urine

Puluhan awak bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Bus Tanjung Priok, Jakarta Utara dites urine. Tes urine dilakukan demi memastikan bahwa awak bus bebas dari narkoba.

90 PMKS di Jakpus Dipulangkan ke Kampung Halaman

Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat kembali memulangkan puluhan penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) dari Panti Sosial Bina Insan Bangun Daya 1, Kedoya, Jakarta Barat Selasa (28/6).

2.800 Bidang Tanah DKI akan Disertifikasi

Sumber: beritajakarta.com Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana mensertifikasi 2.800 bidang tanah yang berada di lima wilayah kota DKI Jakarta.

H-5 Lebaran, Truk Dilarang Melintas di DKI

Sumber: beritajakarta.com Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta akan melarangan truk beroperasi di DKI sejak H-5 lebaran. Hal ini sesuai dengan surat edaran Menteri Perhubungan Nomor 22 Tahun 2016 tentang larangan pengoperasian kendaraan angkutan barang dan penutupan jembatan timbang pada masa angkutan Lebaran 1437 H.

Sinyal Bank DKI Lemah, Distribusi Daging Subsidi Lambat

Sumber: beritajakarta.com Lantaran mesin  Electronic Data Capture  (EDC) responnya lambat, antrean pelayanan penjualan daging subsidi untuk peserta Kartu Jakarta Pintar cukup panjang.

3 Tim Khusus Penertiban Parkir Liar Dibentuk di Jakbar

Sumber: beritajakarta.com Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Barat membentuk tim khusus untuk menertibkan parkir liar.

Lapak PKL di Jl Damai Ditertibkan

Sumber: beritajakarta.com Belasan lapak pedagang kaki lima (PKL) di sekitar Pasar Cipete, Jalan Damai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ditertibkan petugas. Sebab para PKL menggelar lapak di bahu jalan dan trotoar.

Kedapatan Jual Kembali Daging Subsidi, KJP akan Dicabut

Sumber: beritajakarta.com Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo menginstruksikan agar lurah, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan pihak sekolah mengawasi pembelian daging murah oleh penerima KJP.

Dinkes Diminta Tindak Rumah Sakit Jual Vaksin Palsu

Sumber: beritajakarta.com Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta Dinas Kesehatan DKI Jakarta memberikan sanksi tegas terhadap rumah sakit di Ibukota yang menjual vaksin palsu.

2.670 Peserta KJP di Pulau Seribu Beli Daging Subsidi

Sumber: beritajakarta.com Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Kepulauan Seribu hari ini mendistribusikan daging subsidi kepada peserta Kartu Jakarta Pintar (KJP) di delapan pulau.