Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2018

Saluran Air Trase Sisi Timur KBT di Marunda Dinormalisasi

Saluran air trase sisi timur Kanal Banjir Timur (KBT) yang masuk wilayah Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, dinormalisasi. Normalisasi dilakukan karena saluran sepanjang dua kilometer tersebut tertimbun material tanah dan sampah. Lurah Marunda, Hilda Damayanti mengatakan, pihaknya berinisiatif melakukan pengamanan aset dan normalisasi karena saluran sepanjang dua kilometer tersebut sejak sebulan ini tertimbun material tanah dan lapak sampah pemulung. "Ada lima lapak pemulung yang menggunakan lahan. Kita sudah sosialisasikan dan mereka mau memundurkan lapaknya hingga tiga meter dari saluran," ujarnya, Rabu (31/10). Dijelaskan Hilda, setiap hari pihaknya menerjunkan 20 petugas PPSU untuk melakukan pembersihan dan pengangkatan material yang menutup saluran. Selain petugas PPSU, pengerjaan juga dibantu alat berat Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) dan Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Utara. Diharapkan, normalisasi saluran ini bisa rampung pada a

Dinas SDA Fokus Normalisasi 1.100 Lebih Saluran Penghubung

Untuk meminimalisir terjadinya genangan saat musim penghujan nanti, Dinas Sumber Daya Air (SDA) fokus melakukan normalisasi 1.100 lebih saluran penghubung (PHB) yang tersebar di lima wilayah kota. Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta, Teguh Hendrawan mengatakan, normalisasi 1.100 lebih saluran penghubung dengan total panjang dua juta kilometer ini dilakukan dengan cara pengerukan lumpur, pembersihan sampah dan menertibkan bangunan liar yang menutup saluran. "Kami tengah fokus pada penanganan 1.100 lebih saluran penghubung yang tersebar di lima wilayah kota, baik skala mikro yang ada di kawasan perkampungan maupun di jalan besar," ujar Teguh, Rabu (31/10). Dijelaskan Teguh, untuk normalisasi saluran penghubung ini pihaknya mengerahkan 6.100 lebih PHL yang tersebar di 44 kecamatan dan bekerja selama 24 jam secara bergiliran. "Proges pengerjaan hingga saat ini diperkirakan sudah 90 pe rsen. Pengerjaan kami lakukan secara berkesinambungan dan diharapkan d

Simulasi Evakuasi Kebakaran Digelar di Gedung Kobexindo Tower

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, menggelar simulasi evakuasi kebakaran di Gedung Kobexindo Tower Jl RE Martadinata, Kelurahan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, simulasi diikuti 200 peserta yang terdiri dari karyawan, pengelola dan tenant gedung. "Simulasi diharap memberi pengalaman tim MKKG melakukan tindakan pemadaman awal jika terjadi kebakaran, serta evakuasi seluruh penghuni bila api membesar," ujarnya, Rabu (31/10). Selain memberikan pengalaman pada tim MKKG, Satriadi berharap simulasi juga memberikan pemahaman seluruh penghuni gedung tentang cara mengevakuasi diri. Sehingga mereka paham harus berbuat apa dan tahu letak titik kumpul lokasi aman. "Setelah simulasi, kita gelar juga pelatihan penanganan kebakaran. Mudah-mudahan ini bisa meminimalisir dampak dan freku ensi kejadian kebakaran di Jakart

Transjakarta Raih Penghargaan dari Inapgoc

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meraih penghargaan dari panitia penyelenggara Asian Para Games 2018, Indonesia Asian Para Games Organizing Committee (Inapgoc). Penghargaan diberikan langsung oleh Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewa Broto kepada Direktur Utama PT Transjakarta, Agung Wicaksono. "Penghargaan ini diberikan atas dukungan dan kontribusi Transjakarta pada pelaksanaan kompetisi olahraga internasional bagi para penyandang disabilitas, yang berlangsung pada 6 Oktober - 13 Oktober 2018," ujar Agung Wicaksono, Direktur Utama PT Transjakarta, Rabu (31/10). Dijelaskan Agung, selama perhelatan Asian Para Games 2018, pihaknya menyediakan moda transportasi bagi atlet, ofisial, maupun masyarakat yang ingin menonton pertandingan secara gratis. "Harapannya, penyelenggaraan Asian Para Games 2018 menjadi momentum dalam mendorong gaya hidup bangsa Indonesia agar aktif, dinamis, dan sehat dengan menggunakan moda transportasi umum massal diba

Bazis Jakbar Bantu Perbaikan Lima Rumah Warga di Kalideres

Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi meresmikan rampungnya perbaikan lima rumah warga di Kecamatan Kalideres, melalui program Bedah Rumah Badan Amil, Zakat, Infaq, dan Shadaqah (Bazis) Jakarta Barat. Prosesi peresmian ditandai dengan pemotongan nasi tumpe ng sebagai wujud rasa syukur serta penandatanganan prasasti. Turut hadir dalam prosesi peresmian Kepala Bazis Jakarta Barat, Dedi Santosa, dan Sekretaris Camat Kalideres, Endang P Handayani. Dikatakan Rustam, program Bedah Rumah tersebut dilaksanakan di 56 kelurahan se-Jakarta Barat. Setiap kelurahan mendapat jatah satu rumah warga tidak mampu untuk diperbaiki. "Bazis Jakarta Barat menyerahkan bantuan senilai Rp 50 juta untuk setiap rumah yang dibedah. Bantuan yang diberikan tersebut berasal dari pengumpulan ZIS masyarakat," ujarnya, Rabu (31/10). Rustam meminta, pengurus RT dan RW dapat lebih berperan dalam upaya memberdayakan warga untuk membantu kelancaran program Bedah Rumah. Sekretaris Camat Kalideres, En

DPRD Dorong Revisi Perda PMD BUMD Segera Dirampungkan

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk segera merevisi Peraturan Daerah (Perda) tentang Penyertaan Modal Daerah (PMD) bagi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI. Sekretaris Komisi C DPRD DKI Jakarta, James Arifin Sianipar mengatakan, revisi perda tersebut diperlukan agar tidak ada temuan yang tidak diinginkan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di kemudian hari. "Mereka (BUMD -red) kan ada yang mengajukan usulan. Kita dorong perda-nya direvisi. Kita tidak mau nantinya menyalahi aturan," ujarnya, Rabu (31/10). Ditambahkan James, saat ini, pihaknya tengah berupaya menjadwalkan pembahasan perda tersebut di Badan Musyawarah (Bamus) DPRD DKI Jakarta. "Sudah dibicarakan soal revisi perda ini. Nanti akan dibahas di Bamus," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

24 Bak Sampah Dustbin Didistribusikan di Tanah Abang

Satuan Pelaksana (Satpel) Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat mendistribusikan 24 unit bak sampah dustbin ke sejumlah titik jalan protokol di wilayah tersebut. "20 unit kita letakan di Jalan KH Mas Mansyur, Jalan Jatibaru Raya dan empat lainnya di permukiman warga Kampung Bali," ujar Zulkarnaen, Kepala Satpel Lingkungan Hidup Kecamatan Tanah Abang, Rabu (31/10). Ia berharap dengan semakin banyaknya bak sampah di jalan protokol dan permukiman, tingkat kesadaran warga untuk membuang sampah pada tempatnya semakin meningkat. "Setiap harinya sejak pukul 05.30,  ada enam truk compector yang tersebar ke beberapa lokasi untuk mengangkut sampah dari bak dustbin," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Ketua DPRD Harap MRT Bisa Segera Beroperasi

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi berharap transportasi Mass Rapid Transit (MRT) bisa segera dioperasikan di Ibukota. Berdasarkan peninjauannya ke lapangan, pembangunan proyek transportasi massal berbasis rel tersebut hampir rampung . "Tadi saya melakukan uji coba  perjalanan MRT dari Bundaran HI hingga Lebak Bulus. Akhirnya Jakarta punya MRT," ujar Prasetio, Rabu (31/10), Pria yang akrab disapa Pras ini menilai beroperasinya MRT di Ibukota nantinya tak hanya bermanfaat untuk mengurai kemacetan. Tapi juga akan menarik minat para wisatawan dalam negeri. "Ini harus dipercepat supaya kemacetan di Jakarta bisa terurai," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Kecamatan Sawah Besar Gelar Rabu Tertib

100 petugas gabungan dari Satpol PP, Dishub, TNI dan Polri hari ini menggelar Rabu Tertib di wilayah Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Camat Sawah Besar, Martua Sitorus mengatakan, sesuai dengan aduan warga, sasaran penertiban kali ini difokuskan terhadap parkir liar, pedagang kaki lima (PKL) dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) di area Masjid Istiqlal dan Jalan Semangat. "Kita ingin wilayah tersebut bebas PKL dan parkir liar karena memang jalan protokol," ujarnya, Rabu (31/10). Sementara itu, Kasatgas Pol PP Kecamatan Sawah Besar, A Sugiarso menambahkan, dalam penertiban ini petugas gabungan menertibkan dua unit mobil yang parkir liar di trotoar dan delapan PKL. "Dua mobil di atas trotoar diderek petugas Dishub," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Petugas Berhasil Evakuasi Sarang Tawon di Pondok Kelapa

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil mengevakuasi sarang tawon dari sebuah tempat penjualan mobil, di Jalan Inspeksi Kalimalang, Pondok Kelapa, Duren Sawit. Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, evakuasi sarang tawon berdiameter 35 sentimeter tersebut dilakukan menindaklanjuti laporan warga. "Lokasi sarang tawon berada di atap showroom mobil  di ketinggian delapan meter. Jadi kita gunakan tangga dan mobil tangga untuk evakuasi," kata Gatot Sulaeman, Rabu (31/10). Seperti biasa, saat proses evakuasi, petugas menyemprotkan cairan pembasmi serangga ke sarang untuk melumpuhkan tawon. Setelah aman maka sarang tawon dipotong tangkainya menggunakan golok. Kemudian sarang tawon pun dimasukkan ke dalam karung. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Plh Gubernur Resmikan Pembangunan GOR Rorotan

Plh Gubernur DKI Jakarta, Saefullah, meresmikan pembangunan GOR Rorotan di Jl Sungai Kendal, RT 03/08 Kelurahan Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara. Peresmian ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Saefullah. Ditargetkan, proses pembangunan GOR di atas lahan seluas 2,5 hektare ini akan rampung April 2019 dengan alokasi anggaran sekitar Rp 27,5 miliar.     "Pembangunan menggunakan kewajiban pengembang di lahan pemprov seluas 2,5 hektare. Fasilitas ada outdoor dan indoor," ujar Saefullah, Rabu (31/10). Saefullah menjelaskan fasilitas indoor yang akan dibangun yakni, gedung olahraga beserta sarana untuk olahraga bola voli, basket dan badminton. Sedangkan fasilitas outdoor terdiri dari lapangan sepakbola dan jogging track. Diakui Saefullah, fasilitas umum di wilayah Kelurahan Rorotan yang langsung berbatasan dengan Kota Bekasi Provinsi Jawa Barat selama ini memang belum cukup memadai. Ke depan, pemprov akan mengupayakan pembangunan sejumlah fasilitas seperti kesehat

Komisi C Dalami Usulan Dana PMD Tiga BUMD

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menggelar rapat pendalaman Penyertaan Modal Daerah (PMD) yang diajukan tiga Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam Kebijakan Umum APBD Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) tahun 2019. Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta, Santoso mengatakan, rapat hari ini difokuskan membahas pengajuan PMD dari PT MRT Jakarta, PT Jakpro dan PDAM Jaya. "Kita minta agar pengajuan anggaran ini dapat digunakan semaksimal mungkin," ujarnya, Rabu (31/10). Menurut Santoso, apabila dana PMD yang diberikan memiliki sisa lebih, maka akan merugikan warga Ibukota. Sebab, dana yang telah dialokasikan tidak terserap secara maksimal dan berimbas pada program pembangunan. Sekadar diketahui, dalam rapat ini, PT MRT Jakarta mengajukan PMD sekitar Rp 4,4 triliun dan PDAM Jaya sekitar Rp 133 miliar serta PT Jakpro sekitar Rp 3,1 triliun Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Anggota DPRD Tanjung Jabung Timur Studi Banding ke Pemkot Jaktim

12 anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabur), Jambi, melakukan studi banding ke Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur, Rabu (31/10). Kedatangan para anggota dewan ini untuk mempelajari tentang penataan hutan kota sebagai sarana interaksi untuk warga. Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Tanjung Jabung, Markaban mengatakan, banyak hal positif didapat dari kunjungan tersebut. "Kita berharap, hutan yang luas di sana bisa dibuatkan tempat interaksi warga dan jogging track seperti di Jakarta Timur," kata Markaban. Untuk dapat merealisasikan wacana tersebut, sambung Markaban, pihaknya akan menggandeng CSR, seperti halnya yang sudah diterapkan di DKI Jakarta. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Timur, Syofian Taher mengatakan, para wakil rakyat dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur itu tertarik dengan hutan kota di Jakarta Timur karena dilengkapi dengan sarana interaksi warga yang membuat warga merasa aman dan nyaman. "Kita jelaskan banyak s

Dinsos Apresiasi Relawan Pendamping Disabilitas

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta, Irmansyah, mengapresiasi keberadaan 54 relawan pendamping disabilitas berat. Apresiasi ini, menurutnya, merupakan bagian dari komitmen untuk menjadikan Jakarta sebagai kota ramah disabilitas. "Para relawan telah melakukan aktivitas yang luar biasa. Mereka melayani para penyandang disabilitas dengan sepenuh hati, dengan ikhlas," ujar Irmansyah, saat kegiatan capacity building bagi relawan pendamping disabilitas di Situ Gintung Park, Tangerang Selatan, Rabu (31/10). Irmansyah menambahkan, keberadaan para relawan yang dengan sukarela aktif membantu petugas panti mendampingi dan melayani penyandang disabilitas tanpa dibayar, memang sangat diperlukan. Dia berharap, melalui kegiatan capacity building ini para relawan yang berasal dari lima wilayah kota dapat membangun kerja sama dan koordinasi antar pendamping dalam upaya peningkatan kreativitas serta pemahaman terhadap perubahan kondisi saat ini. "Saya ingin sampaikan bangga

BPSK Sosialisasikan UU Perlindungan Konsumen dan Klausula Baku

Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) DKI Jakarta, Rabu (31/10), menggelar sosialisasi implemenstasi tentang Undang Undang Perlindungan Konsumen dan Klausula Baku di Gedung Serbaguna Dinas Koperasi Usaha Kecil, Mikro dan Perdagangan (KUKMP). Kepala Dinas KUKMP DKI Jakarta, Adi Ariantara mengatakan, kegiatan yang diikuti perwakilan dari unsur mahasiswa, LSM, pelaku usaha asuransi dan konsumen ini bertujuan memberikan pemahaman tentang hak konsumen dan penyelesaian sengketa. " Kegiatan menghadirkan pembicara dari OJK dan asosiasi asuransi. Tujuannya agar konsumen memahami hak mereka, " ujarnya. Anggota Majelis BPSK DKI Jakarta, Yohanes Tobing menegaskan, pihaknya siap menerima aduan konsumen dan menyelesaikannya sesuai dengan undang undang yang berlaku. "Kami harapkan melalui sosialisasi ini, semua pihak memahami bagaimana penyelesaian bila terjadi sengketa,"tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Sudin KUKMP Jakbar Bakal Gelar Pop Up Market di Sentra Primer Barat

Suku Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (Sudin KUKMP) Jakarta Barat akan menggelar Pop Up Market di kawasan Sentra Primer Barat, Kembangan. Kepala Sudin KUKMP Jakarta Barat, Nuraeni Sylviana mengatakan, Pop up Market tersebut akan diselenggarakan selama tiga hari dalam sepekan, mulai Jumat hingga Minggu, pukul 14.00 - 23.00. "Pop Up Market ini menjadi salah satu solusi penanganan pedagang kaki lima (PKL) agar tetap bisa menjalankan kegiatan usahanya tanpa melanggar peraturan," ujarnya, Rabu (31/10). Sylvy menjelaskan, pihaknya akan menyediakan 50 tenda bongkar pasang untuk menampung UKM yang menjadi peserta program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu atau One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE). "Mereka akan secara bergiliran berjualan produk kuliner maupun non kuliner dalam setiap satu kali kegiatan," terangnya. Menurut Sylvi, hingga saat ini di Jakarta Barat terdapat 4.000 pedagang yang telah dibina melalui program

Anies Bahas Open Government di U20 Summit

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama para wali kota dan gubernur dari 26 kota besar dunia membahas Open Government saat berlangsung putaran pertama pertemuan Urban 20 (U20) Summit, di Buenos Aires, Argentina. Pada kesempatan itu, Anies menyampaikan pentingnya mengadopsi cara pandang abad 21 saat membicarakan Open Government. "Jangan sampai teknologinya sudah di abad 21, tapi pemegang kebijakan masih berpikir dengan mindset abad 20," kata Anies, dikutip dari akun facebook resminya, Rabu (31/10). Anies mengungkapkan, keterbukan dan adanya ruang saja tidak cukup. It takes two to tango , harus ada ruang untuk partisipasi, tapi di sisi lain yang tidak kalah penting adalah, adanya warga yang proaktif mau berpartisipasi. "Jakarta memberikan contoh penataan kampung yang melibatkan warga dalam perencanaan, sebagai ilustrasi," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Outlet Jakmart Pasar Tanah Abang Diresmikan

Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Jaya meresmikan outlet Jakmart di Pasar Blok B Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (31/10). Ini merupakan outlet Jakmart ke-30 yang telah diresmikan dan beroperasi. "Keberadaan outlet ini merupakan salah satu cara yang kami lakukan untuk mempermudah sistem distribusi pangan di Jakarta," ujar Arief Nasrudin, Direktur Perumda Pasar Jaya, Rabu (31/10). Dikatakan Arief, outlet Jakmart di Pasar Blok B tanah Abang dibangun di atas lahan seluas 78,08 meter persegi dengan total barang sebanyak 534 jenis dan akan terus ditambah seiring kebutuhan pedagang serta pembeli. Selain itu, sambung Arief, ke depan pihaknya akan terus menambah jumlah outlet Jakmart. Dengan banyaknya Jakmart, maka akan semakin mempermudah masyarakat dalam memperoleh kebutuhan pangan terlebih dengan harga yang terjangkau. "Kami optimistis dengan keberadaan outlet ini harga pangan di Jakarta semakin bisa dikendalikan," tandasnya. Artikel ini tayang di -

21 Siswa TK Azhari Islamic School Disosialisasikan Penanganan Kebakaran

Sebanyak 21 siswa dari TK Azhari Islamic School Cilandak, Pasar Minggu diberikan sosialisasi bahaya dan penanggulangan kebakaran oleh Sektor X Kecamatan Jagakarsa Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Rabu (31/10). Sosialisasi tersebut juga diikuti oleh lima guru yang mendampingi para siswa. "Dalam sosialisasi itu pihaknya memberikan materi tentang profesi para petuga s, bahaya kebakaran dan cara penanggulangannya," ujar  Hari Sucipto, Kepala Regu Sektor X Kecamatan Jagakarsa, Sudin Gulkarmat Jaksel, Rabu (31/10). Selain itu, para siswa juga dikenalkan dengan peralatan penunjang kebakaran dan penyelamatan. Dalam kesempatan ini, pihaknya juga menayangkan film animasi terkait pemadam selama 30 menit. Tidak hanya itu, para siswa juga diajari cara memadamkan api menggunakan karung basah dan pemadaman modern seperti APAR. "Sebagai kenang-kenangan masing-masing siswa juga diberikan buku bergambar pemadam,” tandasnya. Artikel in

Kebakaran Lima Kios di Kemanggisan Berhasil Dipadamkan

Api yang membakar lima unit kios di Jalan Kemanggisan Neli Murni RT 01/02, Palmerah, Rabu (31/10) siang, berhasil dipadamkan petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat. Kasiops Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Rompis Romlih mengatakan, pihaknya mengerahkan 14 armada ke lokasi setelah menerima laporan kejadian dari warga. "Kurang dari sejam, api berhasil dipadamkan di bangunan yang terdiri dari lima kios," ujarnya. Ia menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini yang diduga disebabkan korsleting listrik ini . "Kerugian materi masih dalam penyidikan," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Sudin Perhubungan Jaksel Gelar Apel Kesiapsiagaan Banjir

Suku Dinas (Sudin) Perhubungan Jakarta Selatan (Jaksel) menggelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Banjir di Kantor Sudin Perhubungan Jaksel Cikoko, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (31/10). "Apel ini merupakan bentuk antisipasi serta persiapan menghadapi banjir dan genangan di musim hujan," ujar Christianto, Kasudin Perhubungan Jaksel, Rabu (31/10). Dijelaskan Christianto, apel tersebut diikuti sebanyak 500 petugas Sudin Perhubungan Jaksel yang terdiri dari jajaran kepala seksi, Kasatpel Kecamatan, pengawas, komandan regu dan seluruh Jajaran petugas Sudin Perhubungan Jaksel yang berstatus PNS, PTT dan PPLL. Dalam apel itu, selain memantau titik-titik kemungkinan genangan pihaknya juga memantau laporan warga yang disampaikan melalui aplikasi CRM (Citizen Relation Management). "Saya mengimbau agar para petugas selalu siap siaga dan kompak," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Anies Dapat Gelar Tamu Kehormatan Buenos Aires

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mendapatkan gelar Huéspedes de Honor de la Ciudad de Buenos Aires atau Tamu Kehormatan Kota Buenos Aires dari Parlemen Kota Otonom Buenos Aires, Argentina, Selasa (30/10) waktu setempat. Gelar tersebut diberikan kepada Anies atas partisipasinya dalam kegiatan Urban 20 (U20) Global Summit. Penyerahan gelar dilakukan oleh ketua dan para pimpinan Dewan Kota Buenos Aires di Ruang Sidang The Legislature Palace of Buenos Aires, tempat yang penuh sejarah dan menjadi saksi terjadinya sejumlah peristiwa penting bagi Argentina. Atas pemberian gelar tersebut, Anies menyampaikan apresiasi dan berharap agar hubungan kedua kota bisa semakin meningkat. "Sebuah penghargaan tersendiri diangkat menjadi Tamu Kehormatan. Dari seluruh peserta pertemuan U20 hanya tiga orang yang diangkat sebagai Tamu Kehormatan,” ungkapnya. Sementara, Wakil Ketua Dewan Kota Buenos Aires Francisco Quintana menuturkan, dirinya yakin dengan kerja sama dan perbandingan dengan k

DPRD Setujui Usulan Dinas KPKP Bangun Docking Kapal

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menyetujui anggaran pembangunan rumah dan sarana docking kapal yang diajukan Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) dalam Kebijakan Umum APBD Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) tahun 2019. Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, dalam KUA-PPAS 2019, pihaknya mengajukan pembangunan rumah docking kapal di Pulau Tidung Besar sebesar Rp 674 juta dan penyediaan sarana docking kapal di Pulau Untung Jawa sekitar Rp 767 juta. "Selama ini masih banyak nelayan kecil yang mengeluhkan kapalnya itu sulit bersandar. Oleh karena itu kita usulkan untuk pembangunan rumah docking ini agar bermanfaat bagi mereka," ujarnya, Rabu (31/10). Sementara itu, Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Suhaimi mengaku telah menyetujui usulan yang diajukan Dinas KPKP untuk memenuhi kebutuhan para nelayan di Kepulauan Seribu. "Kita konsen membantu para nelayan kecil supaya kapal mereka bisa bersandar tanpa ke

Plh Gubernur Buka Pelaksanaan Seleksi CPNS di Kantor Walkot Jaksel

Pelaksana Harian (Plh) Gubernur DKI Jakarta, Saefullah secara resmi membuka pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov DKI Jakarta di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Rabu (31/10). "Seleksi kompetensi dasar inI diikuti sebanyak 25.906 peserta," ujar Saefullah, Rabu (31/10). Dijelaskan Saefullah, kuota yang diberikan Pemerintah Pusat kepada Pemprov DKI tahun ini sebanyak 3.224 orang. Sedangkan yang mendaftar CPNS Pemprov DKI Jakarta sebanyak 33.773 orang dan terverifikasi 25.906 orang. Rinciannya, 34 orang difabel, 194 orang eks tenaga honorer kategori 2 (K2) , tes dilakukan dari tanggal 31 Oktober hingga 5 November 2018. "Untuk materi soal ujian, kami tidak tahu menahu, sebab semua soal sudah terkomputerisasi dari Pemerintah Pusat," jelasnya.  Ia menambahkan, pelaksanaan seleksi itu diawasi langsung oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) DKI Jakarta yang secara resmi ditugaskan oleh Pemerintah Pusat dan Pemprov DKI Jaka

SKPD-UKPD di Jakpus Diminta Segera Inventarisasi Aset

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta meminta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) agar segera menginventarisasi aset sebelum akhir tahun. Kepala Inspektorat Pembantu Kota (Irbanko) Jakarta Pusat, Ahmad Dasuki mengatakan, selama ini aset daerah merupakan Daftar Satuan Anggaran (DSA) yang tidak dapat terpisahkan dengan kepala unit selaku kuasa pengguna anggaran. "Cek dengan benar secara fisik.  Karena pihak Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) akan mencocok kan antara data dengan fisiknya," ujarnya,  Rabu (31/10). Menurutnya, hal ini harus menjadi perhatian seluruh jajaran SKPD dan UKPD agar predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang telah diraih DKI Jakarta bisa terus-menerus dipertahankan. "Konsekuensinya jika aset hilang harus diganti dengan barang yang sama. Jangan sampai ini terjadi," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Lokbin Pecenongan akan Ditata dengan Tendanisasi

Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusat dalam waktu dekat akan menata Lokasi Binaan (Lokbin) Kuliner Malam Pecenongan, Gambir dengan sistem tendanisasi. Kepala Suku Dinas KUKMP Jakarta Pusat, Richard Bangun berharap dengan sistem tendanisasi, Lokbin Pecenongan dapat menarik minat pengunjung. "Ada bantuan tenda dari swasta agar kondisi lokbin terlihat lebih seragam dan bagus. Kita sedang upayakan percepatan bantuannya," ujarnya, Rabu (31/10). Menurutnya, pihak swasta yang akan menyumbangkan tenda sendiri telah bertemu dengan pihaknya terkait rencana ini. "Ada 26 pedagang binaan di Pecenongan yang akan mendapat bantuan tenda," katanya. Ia menambahkan, pihaknya juga akan meminta bantuan aparatur kecamatan untuk menertibkan pedagang kaki lima (PKL) liar di seputar lokasi. "Ini untuk menindaklanjuti aduan pedagang binaan agar lokbin tidak terlihat sem rawut," tandasnya. Artikel ini tayang di - Berita

94 Peserta Ikuti STQ Kecamatan Kramat Jati

Sebanyak 94 peserta mengikuti lomba Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (31/10). Nantinya juara akan mewakili Kecamatan Kramat Jati ke tingkat kota pada November mendatang. Camat Kramat Jati, Eka Darmawan mengatakan, lomba STQ tingkat kecamatan ini digelar sesuai instruksi gubernur DKI Jakarta nomor 95/2018 tentang pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran tingkat Provinsi DKI Jakarta ke XXV tahun 2018. "Pemprov DKI pada MTQ 2018 di Medan berhasil meraih juara umum. Tentunya kita berharap para peserta STQ Kramat Jati ini juga bisa mewakili DKI pada MTQ 2019 mendatang," kata Eka Darmawan saat membuka pelaksanaan STQ. Namun, yang lebih utama bagaimana agar para generasi muda bisa lebih memahami arti dan maka dari Alquran itu sendiri. Sehingga diharapkan kelak tercipta generasi yang berakhlaqul karimah. Dalam STQ ini pihaknya menghadirkan tim juri dari LPTQ DKI, MUI, KUA dan DMI Kramat Jati. Pihaknya mengucapkan terimakasih pada se

Seekor Ular Sanca Diamankan dari Rumah Warga di Cilangkap

Petug as Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil mengamankan seekor ular Sanca sepanjang tiga meter, Rabu (31/10). Ular tersebut berada di rumah warga Gang Santai, RT 06/04, Cilangkap, Cipayung. Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, penangkapan ular sanca bercorak batik cokelat kekuningan ini bermula dari informasi masyarakat yang melihatnya di atap rumah. "Dari laporan warga itu kita langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan penangkapan. Butuh perjuangan untuk menangkap karena ular berada di atas plafon rumah," kata Gatot. Menurutnya, saat akan ditangkap, ular berlari dari atap rumah warga satu ke rumah lainnya. Sampai ada lima rumah warga yang disinggahi ular karena lokasinya berhimpitan. "Untuk pengamanan, ular langsung dimasukkan ke dalam karung. Selanjutnya ular kita bawa ke komando untuk diamankan," tandasnya. Artikel ini tayang di -

Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan akan mengguyur wailayah di DKI Jakarta hari ini. Kepala Bagian Hubungan Masyarakat BMKG, Hary Tirto Djatmiko mengatakan, pada pagi hari hujan diperkirakan terjadi di Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu. "Siang hari berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur," ujarnya, Rabu (31/10). Hary menjelaskan, pada malam hari cuaca di Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu, berawan. Sementara, hujan diperkirakan terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat.  "Hujan juga diprediksi mengguyur wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Kepulauan Seribu pada dini hari," terangnya. Hary menambahkan, hari ini berhembus angin Timur Laut-Selatan berkecepatan 05-25 kilometer per jam dengan kelembab an udara antara 75 sampai 95 persen "Suhu udara hari ini

Delapan Reklame Langgar Aturan di Jakpus Disegel

Penertiban reklame tak berizin terus digencarkan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP Jakarta Pusat. Sepanjang bulan ini, delapan dari 27 reklame yang melanggar aturan di jalan-jalan protokol di Jakarta Pusat telah disegel. "Masih ada 19 lagi dan akan kita lanjutkan dalam waktu dekat," ujar Rahmat Effendi Lubis, Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, Selasa (30/10). Menurutnya, delapan reklame yang telah disegel tersebar di sejumlah ruas jalan seperti Jalan Jenderal Sudirman, Jalan MH Thamrin, Jalan Gatot Subroto, Jalan Gunung Sahari, dan Jalan Letjen Suprapto. "Kendalanya selain keterbatasan alat, kita juga harus berkoordinasi dengan pemilik lahan," katanya. Ia menargetkan, hingga akhir Desember ini, seluruh reklame yang melanggar aturan di Jakarta Pusat disegel agar pada tahun depan bisa segera dibongkar. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Pembangunan MRT Fase I Sudah 97,06 Persen

Progress pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta Fase I rute Lebak Bulus - Bundaran Hotel Indonesia hingga kini telah mencapai 97,06 persen. "Kekurangan yang tiga persennya masih dalam penyelesaian pada interior dan entrance ," ujar William P Sabandar, Direktur Utama PT MRT Jakarta, Selasa (30/10). Ditambahkan William, dengan capaian tersebut, pihaknya optimistis kereta MRT Jakarta Fase I akan beroperasi sesuai jadwal yang direncanakan yakni Maret 2019. Sebab hingga saat ini target operasi masih on time . "Pada Desember 2018 - Februari 2019 nanti kita akan masuk pada uji coba operasi," ujarnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

JPO Jembatan Gantung akan Dibangun Baru

Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Jembatan Gantung di Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat telah dibongkar. Diketahui, kontruksi JPO tersebut menyisakan satu bagian jembatan di Jalan Daan Mogot mengarah ke Flyover Pesing. Sedangkan yang arah ke Cengkareng terputus.  Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat, Riswan Efendi mengatakan, JPO Jembatan Gantung telah dibongkar pada Sabtu (27/10) malam. "Nantinya JPO Jembatan Gantung akan dibangun baru. Direncanakan mulai dikerjakan November," ujarnya, Selasa (30/10).  Ia mengungkapkan, kontruksi JPO Jembatan Gantung yang lama dibongkar karena ketinggiannya lebih rendah akibat peninggian jalan.  "Tinggi JPO Jembatan Gantung yang baru minimal 5.2 meter. Sementara yang lama tingginya hanya 4,2 meter," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Dewan Ingin Dana Hibah Pemprov Bermanfaat Bagi Warga

Ketua Komici C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Santoso, meminta agar dana hibah tahun anggaran 2019 yang digelontorkan pemprov, dapat dimanfaatkan buat kepentingan warga. "Total dana hibah untuk organisasi, lembaga dan badan yang akan diberikan Pemprov DKI Jakarta Rp 6 triliun. Dan itu bukan dana yang kecil, tapi sangat besar," ujar Santoso, usai rapat dengan eksekutif di ruang rapat Komisi C DPRD DKI Jakarta, Selasa (30/10). Diungkapkan Santoso, dana hibah yang diberikan harus menyentuh semua aspek, seperti pendidikan, olahraga, kesenian dan kebudayaan, keagamaan, usaha kecil dan lain sebagainya. "Kami ingin agar dana hibah itu bisa membawa perubahan yang positif ," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

DKI Berkomitmen Turunkan Emisi Gas Rumah Kaca 30 Persen di 2030

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkomitmen menurunkan emisi gas rumah kaca hingga 30 persen pada tahun 2030. Hal itu disampaikan Anies saat melakukan pertemuan dengan Executive Director of C40 Cities Climate Leadership, Mark Watts di sela-sela pertemuan Urban 20 (U20) Mayors Summit, di Buenos Aires, Argentina. "Jakarta saat ini sedang dalam proses pembuatan Climate Action Plan yang komprehensif. Targetnya, selesai di tahun 2020," kata Anies, dikutip dari akun facebook resminya, Selasa (30/10). Anies mengutarakan, C40 sangat tertarik dengan inovasi Jak Lingko dan menawarkan Jakarta untuk memanfaatkan Global Environment Facilities, sehingga ada pendanaan yang dapat digunakan untuk mendukung kebijakan sistem angkutan publik terintegrasi yang ramah lingkungan.  Ia menambahkan, proses pembuatan Jakarta Climate Action Plan juga dilakukan bersama C40. Selain itu, ada pula C40 Academy yang dapat diikuti oleh jajaran Pemprov DKI terkait perencanaan dan manajemen s

PKK Jakut Gelar Pembinaan Laporan Keuangan dan Administrasi

Sebanyak 100 bendahara Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Jakarta Utara dari tingkat kecamatan, kelurahan serta pengelola RPTRA, mengikuti kegiatan pembinaan administrasi dan laporan keuangan di Ruang Fatahillah Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Selasa (30/10). Ketua TP PKK Jakarta Utara, Rosnawati mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan wawasan seputar pengelolaan administrasi keuangan bagi kader dan pengelola RPTRA. Dengan demikian, para penguus dapat memahami alur dan cara membuat laporan keuangan yang baik. "Saya harap peserta dapat menyerap materi yang disampaikan narasumber dan menerapkannya dalam pembuatan laporan keuangan PKK," ujarnya. Setelah memahami cara dan alur penyusunan laporan keuangan, Rosnawati berharap,  pengurus mengutamakan tertib administrasi dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan. Dengan begitu, pertanggungjawaban akan selaras dengan laporan keuangan kegiatan. "Semoga pembinaan ini meningkatkan kemampuan para pe

Sudin LH Jaksel Gelar Pelatihan Pengelolaan Sampah

Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Selatan menggelar pelatihan pengelolaan sampah di enam kelurahan yang ada di Kecamatan Jagakarsa di Kompleks Dinas Lingkungan Hidup, Jl Kramat Gabung, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Kasi Peran Serta Masyarakat dan Penataan Hukum Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Selatan, Yayat Supriatna mengatakan, pelatihan ini diikuti sebanyak 60 orang.  “Dalam pelatihan ini, para peserta diajarkan cara mengolah sampah organik dan non organik," ujarnya, Selasa (30/10).  Dijelaskan Yayat, para peserta juga diajak melihat tempat pengolahan sampah milik Sudin LH di Kompleks Dinas Lingkungan Hidup.  Ia menambahkan, pelatihan bertujuan untuk mengurangi volume sampah di Jakarta serta sebagai sosialisasi kepada warga agar lebih peduli dengan lingkungan. " Harapannya masyarakat menjadi lebih peduli terhadap lingkunganya dan sampah ini menjadi punya nilai ekonomis," tandasnya.  Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

12.135 Kendaraan Langgar Aturan Ditindak di Jakbar

Selama periode Januari hingga Oktober 2018 ini, Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Barat telah menindak 12.135 kendaraan roda dua dan empat, baik kendaraan angkutan umum, barang dan pribadi. "Belasan ribu sepeda motor, angkutan barang dan umum terjaring razia yang digelar di delapan kecamatan," ujar Hengki Sitorus, Kepala Seksi Pengendalian dan Operasi Sudinhub Jakarta Barat, Selasa (30/10).  Ia mengatakan, dari belasan ribu kendaraan bermotor yang terjaring, 2.013 angkutan barang dan umum disetop operasi, 3.228 diderek dan 4.572 di-BAP. "Sisanya 56 kendaraan roda tiga, 1.931 sepeda motor dan 335 roda empat dicabut pentil," katanya. Hengky menambahkan, di Jakarta Barat sendiri sedikitnya ada 62 titik rawan parkir liar yang tersebar di delapan kecamatan. "Kita secara rutin sudah melakukan penindakan serta sosialisasi untuk menyelesaikan masalah parkir liar yang kerap meresahkan warga," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.

Pemkot Jakut Musyawarahkan Ganti Rugi Pembangunan Tol Sunter-Pulogebang

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara menggelar musyawarah penetapan ganti kerugian pada penggarap di atas lahan eks PT IGI RT 03/04, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, yang terdampak pembangunan Jalan Tol Sunter-Pulogebang. Lurah Pegangsaan Dua, Abdul Buang mengatakan, keseluruhan tercatat ada sekitar  150 kepala keluarga yang menempati 86 bidang lahan terdampak pembangunan jalan tol tersebut. "Musyawarah berjalan kondusif. Dalam dialog warga cenderung menerima penetapan harga dari tim apraisal," ujarnya, Selasa (30/10). Dijelaskan Buang, pengantian dilakukan terhadap bangunan saja. Besaran nilai penawaran diberikan secara tertutup melalui amplop kepada masing-masing pemilik bangunan. Tim apraisal yang terlibat dalam menetapkan besaran ganti rugi terdiri dari unsur Kemente rian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara. Setelah penetapan besaran ganti rugi, war

Komisi C DPRD dan Pemprov Bahas Anggaran Dana Hibah

Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama dengan jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemprov DKI Jakarta , menggelar rapat pembahasan usulan anggaran dana hibah, bantuan sosial dan bantuan keuangan untuk lembaga, badan atau organisasi tahun anggaran 2019, Selasa (30/10). Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta, Santoso mengatakan, rapat ini bertujuan agar penyaluran dana hibah, bantuan sosial dan bantuan keuangan untuk lembaga, badan atau organisasi yang dikeluarkan pihak eksekutif nantinya tepat sasaran dan fungsi.   "Rapat pemaparan dari pihak eksekutif selaku pemberi dana hibah kami lakukan untuk memastikan dana hibah tepat sasaran, tepat fungsi dan sesuai anggaran pada lembaga, badan atau organisasi penerima hibah," ujar Santoso, "Usulan dana hibah untuk 2019 bervariasi sesuai usulan dari lembaga atau organisasi dan badan yang selanjutnya diverifikasi oleh masing masing SKPD, total nilainya mencapai Rp 6 triliun," ucap Santoso. Dia menamb

Kebakaran Tempat Karaoke di Kebon Jeruk Berhasil Diatasi

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di salah satu tempat karaoke di Jalan Panjang, Kedoya, Kebon Jeruk. Kasiops Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Barat, Rompis Romlih mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran di lokasi sekitar pukul 14. 14.  "12 armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api," ujarnya, Selasa (30/10).  Ia mengungkapkan, begitu tiba di lokasi, petugas langsung menuju ke sumber api yang berasal dari ruang dapur.  "Setelah dicek, hanya ada kepulan asap dan belum ada api dari ruang dapur," katanya. Menurutnya, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran di tempat karaoke ini.  Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Sudin Pora Jakut Gelar Tes Kebugaran Bagi ASN dan Guru Olahraga

Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Sudin Pora) Jakarta Utara, menggelar tes kebugaran bagi apartur sipil negara (ASN), petugas PJLP dan guru olahraga di Stadion Rawa Badak, Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja. Kepala Sudin Pora Jakarta Utara, Heru Heryanto mengatakan, kegiatan juga diikuti unsur masyarakat dari Federasi Olahraga Masyarakat Indonesia (Formi) Jakarta Utara, Forum Komunikasi Lanjut Usia (FKLU), KONI Jakarta Utara dan komunitas instruktur senam Jakarta Utara. "Total ada 635 orang yang terlibat kegiatan sebagai peserta. Penyelenggaraan kita bekerja sama dengan Fakultas Ilmu Keolahragaan UNJ," ujarnya, Selasa (30/10). Dijelaskan Heru, dalam kegiatan ini para peserta mengikuti serangkain pengukuran dan tes seperti, pengukuran berat dan tinggi badan, tes jalan cepat 1.600 meter serta cek denyut nadi. "Kegiatan ini bertujuan mengetahui untuk mengetahui tingkat kebugaran  karyawan dan masyarakat. Harapannya mereka semakin meningkatkan kegemaran berol

DPRD Ingatkan PT MRT Perhatikan Fasilitas Penunjang

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mengingatkan PT Mass Rapid Transit (MRT) untuk memperhatikan fasilitas penunjang para pelanggan di kawasan stasiun MRT. Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohamad Taufik menilai hal ini perlu diperhatikan mengingat dari hasil peninjauannya ke stasiun MRT, ada anak tangga yang curam dan membahayakan pelanggan. "Fasilitas penunjang untuk para pelanggan harus diperhatikan. Salah satunya seperti eskalator. Karena tadi saya lihat anak tangga di sana sangat curam," ujarnya, Selasa (30/10). Sementara itu, Sekretaris Komisi D DPRD DKI Jakarta, Pandapotan Sinaga mendorong agar kelanjutan proyek MRT tahap dua bisa segera dilaksanakan. "Kehadiran kereta MRT ini sangat berdampak positif. Apalagi dalam satu kali perjalanan itu bisa angkut 1.500 orang. Ini solusi mengurai kemacetan," tandasnya. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Dewan Dorong Pemprov Segera Tuntaskan Penanganan Banjir

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) agar segera menuntaskan program penanganan banjir di Ibukota. Hal tersebut dinilai perlu dilakukan mengingat saat ini telah memasuki musim penghujan. Sekretaris Komisi D DPRD DKI Jakarta, Pandapotan Sinaga mengatakan, penanganan masalah banjir harus segera dituntaskan. Begitu pula dengan volume sampah di Kanal Banjir Barat (KBB), Tambora yang meningkat usai diguyur hujan deras beberapa waktu lalu. "Saya lihat di kawasan KBB Tambora sampahnya meningkat setelah hujan. Makanya kita mau dorong supaya penanggulangan banjir harus tuntas," uja rnya, Selasa (30/10). Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Anies Jadi Panelis Social Integration and Inclusion di U20 Mayors Summit

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi panelis dalam sesi Social Integration and Inclusion saat Urban 20 (U20) Mayors Summit di Buenos Aires, Argentina. Anies mengatakan, momen tersebut juga menjadi kesempatan untuk berbagi kepada dunia tentang berbagai inisiatif Jakarta terkait inklusi dan integrasi sosial, di antaranya program Community Action Plan (CAP) di 16 kampung si Ibukota. "Dalam program itu warga terlibat aktif dan diberi kewenangan dalam mengambil keputusan terkait perancangan dan pengelolaan kampungnya," ujar Anies, dikutip dari akun facebook resminya, Selasa (30/10). Anies menyampaikan, dirinya berkomitmen menjadikan berbagai tempat di Jakarta, termasuk jalan-jalan utama, sebagai "Ruang Ketiga" tempat warga saling berinteraksi, berkumpul dan bersapa, menikmati seni, budaya, dan olahraga. Ia menambahkan, pemerintah kota harus bergerak menjadi fasilitator dan kolaborator, sedangkan setiap elemen warga berperan sebagai partisipan dan ko-kre

150 Perwakilan Sekolah di Jakut Ikut Bimtek e- Absensi

Sebanyak 150 perwakilan sekolah di Jakarta Utara, Selasa (30/10), mengikuti bimbingan teknis e-Absensi yang digelar Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) bekerjasama dengan Suku Badan Kepegawaian. Kepala Suku Dinas Kominfotik Jakarta Utara, Christian Anthony mengatakan, pelatihan bertujuan meminimalisir kesalahan absensi. "Bimtek kali ini memberikan informasi terkait penerapan aplikasi e-Absensi," ujarnya, Selasa (30/10). Kepala Suku Bidang Pengendalian Pegawai Suku Badan Kepegawaian Jakarta Utara, Juliano Satria menambahkan, masalah kehadiran penting diperhatikan oleh seluruh pegawai. "Jika ada yang terbukti memanipulasi absensi maka akan dikenakan sanksi sesuai aturan yang berlaku," tegasnya. Sedangkan bila ada unit kerja yang mengalami permasalahan e-Absensi agar membuat absensi manual serta memberikan keterangan di e-Absensi (gangguan server). Kemudian unit agar segera bersurat langsung kepada Suban Kepegawaian Kota Administra

Ratusan Alat Peraga Kampanye Ditertibkan

Sebanyak 30 petugas gabungan melakukan penertiban alat peraga kampanye (APK) yang dipasang di sejumlah titik terlarang di kawasan Matraman, Jakarta Timur, Selasa (30/10). Lokasi pemasangan APK sebelumnya telah diatur oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Usai menggelar apel petugas langsung menyisir jalan-jalan protokol, seperti Jalan Pramuka, Jalan Matraman Raya, Jalan Utan Kayu dan Jalan Ahmad Yani. Sejumlah alat peraga yang dipasang di titik-titik terlarang langsung diturunkan. Camat Matraman, Ahmad Salahudin mengatakan, berdasarkan pasal 31 ayat (2) UU PKPU No 23 Tahun 2018, ada beberapa tempat yang dilarang untuk dipasang APK. "Karena pemasangannya tidak sesuai ketentuan maka alat peraga itu kita tertibkan. Ada 210 lembar spanduk dan banner kita amankan," kata Salahudin. Menurutnya, penertiban alat peraga ini melibatkan personel dari unsur Satpol PP dan Panwaslu Kecamatan Matraman. Artikel ini tayang di - Beritajakarta.id

Sudin KUKMP Jakbar Gelar Seminar Pra Pensiun

Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Barat bersama Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) hari ini menggelar sosialisasi dan seminar Pra Pensiun. Kegiatan tersebut digelar agar pegawai sekaligus anggota koperasi yang akan memasuki masa pensiun ke depannya bisa menumbuhkan koperasi baru.  "Wadah koperasi makin hari banyak yang tidak aktif. Kami harapkan para pegawai pra pensiun nantinya dapat mengembangkan koperasi," ujar Nuraeni Sylviana, Kepala Suku Dinas KUKMP Jakarta Barat, Selasa (30/10).  Ia mengatakan, pihaknya juga akan membentuk koperasi di delapan kecamatan yang mana anggotanya merupakan peserta program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) atau OK OCE. Menurutnya, hingga kini, 47 badan hukum koperasi yang memiliki anggota 29.302 orang secara rutin telah menyerahkan laporan hasil Rapat Anggaran Tahunan (RAT) kepada jajarannya. "Modal yang dimiliki anggota Rp 246,54 miliar dan pinjaman perbankan Rp 674,

540 Siswa SMA Ikuti Peningkatan Kompetensi Saka Taruna Bumi

Kegiatan Pembinaan Peningkatan Kompetensi Saka Taruna Bumi terus digencarkan Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta di lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Hingga kini, tercatat sudah 540 siswa telah mengikuti kegiatan tersebut. Kepala Seksi Pertanian Perkotaan Dinas KPKP DKI Jakarta, Taufik Yulianto mengatakan, kegiatan yang diikuti anggota pramuka tingkat SMA sederajat ini dimulai di Jakarta Utara, Jakarta Timur, Kepulauan Seribu, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat dan terakhir Jakarta Barat. "Setiap lokasi diikuti 90 peserta. Bila ditotal, jumlahnya sudah 540 peserta yang telah mengikuti kegiatan ini," ujarnya, Selasa (30/10). Dalam setiap kegiatan, sambung Taufik, para peserta tidak hanya dibekali materi atau ilmu tentang kepramukaan. Namun juga cara budidaya tanaman dan budidaya hewan ternak seperti kelinci dan ikan cupang. "Semoga apa yang telah kita lakukan bermanfaat bagi generasi muda melalui pendidikan non formal gera

Pemkot Jakut Luncurkan Gerakan Menabung Sampah di Sekolah

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, meluncurkan gerakan ayo menabung dengan sampah di 240 sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Serbaguna Kompleks GOR Sunter, Tanjung Priok. Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau mengatakan, selain berdampak ekonomis gerakan ayo menabung dengan sampah ini memiliki tujuan utama untuk mengurangi volume sampah sehingga meningkatkan kualitas lingkungan hidup. "Mudah-mudahan ini mengedukasi murid sekolah. Karena sampah itu bukan hanya di akhir tapi awalnya juga perlu diperhatikan," ujarnya, Senin (30/10). Dikatakan Syamsudin, saat ini sudah berdiri 240 bank sampah di sekolah negeri dan swasta mulai tingkat SD hingga SMA se-Jakarta Utara. Nantinya, gerakan ini akan diperluas dan menyasar hingga lingkungan RT/RW "Kita akan imbau nantinya hingga RT/RW. Saya yakin kalau sampah ada nilai ekonominya, wilayah pasti akan bersih," tegasnya. Sementara itu, anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Plh Gubernur Lantik 440 Pejabat Fungsional

Pelaksana Harian (Plh) Gubernur DKI Jakarta, Saefullah melantik 440 pejabat fungsional dari sembilan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Saefullah mengatakan, jabatan fungsional merupakan jabatan yang berfungsi dan memiliki tugas pelayanan fungsional dengan karakteristik tertentu. "Jabatan fungsional ini memberikan kesempatan karir yang lebih terbuka, baik kesempatan menduduki jabatan di Eselon IV, III, II, hingga I," ujarnya, di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (30/10). Saefullah mengajak, para pejabat fungsional yang baru dilantik untuk bersama-sama bergerak cepat dan profesional melaksanakan berbagai program pembangunan sesuai kapasitasnya masing-masing. Selain itu, sambungnya, Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemprov DKI harus berkomitmen meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat, serta meningkatkan etos kerja sebagai abdi negara maupun abdi masyarakat. "ASN di Pemprov DKI juga harus mampu mewujudkan kota Jakarta yang Maju Kotanya dan Bahagia Warga